KSM Usaha Mulia berkedudukan di Dusun Kandangsari, Kelurahan Sukoharjo, Kapanewon Nganglik, Kabupaten Sleman. KSM ini dibentuk oleh warga Dusun Kandangsari pada Juli 2020 di tengah terjadinya pandemi Covid-19. Upaya pemberdayaan dan penguatan ketahanan masyarakat diinisiasi melalui budidaya lele di dalam bis beton berdiameter 1 m. Pada tahap awal telah berhasil dibangun 45 bis beton secara mandiri oleh warga masyarakat yang terdiri dari 600 jiwa atau 65 Kepala Keluarga (KK). Program ini diharapkan mampu menghasilkan ikan konsumsi beserta olahannya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, sekaligus meningkatkan tingkat pendapatan dan kesejahteraan warga masyarakat. Sejumlah mitra KSM turut andil dalam pengembangan budidaya lele ini, antara lain Prodi Akuakultur, Departemen Perikanan UGM, Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi DIY, Bidang Perikanan Kabupaten Sleman, PDAM Kabupaten Sleman, dan Times Indonesia Regional Yogyakarta.
Sampai saat ini pembangunan bis beton sebagai wadah budidaya lele telah mencapai lebih dari 60 buah, masing-masing anggota KSM memiliki 2-6 buah. Pada tahun 2021 program pemberdayaan masyarakat ini akan terus dikembangkan sehingga ditargetkan setiap KK memiliki bis beton untuk budidaya lele. Untuk mewujudkan hal tersebut, maka fasilitasi berupa sarana produksi (bis beton, benih, dan pakan) masih sangat dibutuhkan terutama bagi warga masyarakat yang kurang mampu.